Diberdayakan oleh Blogger.

Peresmian BPJS dan JKN Presiden SBY

Peresmian BPJS dan JKN - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meresmikan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) dan meluncurkan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa (31/12) pukul 09.00 WIB. Hadir pula pada acara ini Wapres Boediono dan Ibu Herawati Boediono.

Peresmian BPJS dan JKN

Peresmian ini merupakan amanat Undang-undang Nomor 24 tahun 20111 tentang BPJS. BPJS yang diresmikan hari ini adalah BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan. "BPJS Kesehatan akan bertugas untuk menyelenggarakan jaminan kesehatan, sedangkan BPJS Ketenagakerjaan akan menyelenggaralan empat program jaminan sosial, yaitu jaminan kecelakaan kerja, jaminan hari tua, jaminan pensiun, dan jaminan kematian," Menko Kesra Agung Laksono menjelaskan.

Mulai 1 Januari 2014, BPJS Kesehatan langsung beroperasi menyelenggarakan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), sedangkan BPJS Ketenagakerjaan mulai beroperasi pada 1 Juli 2015. "Sedikitnya 121 juta jiwa menjadi peserta BPJS Kesehatan pada 1 Januari 2014 dan mulai tanggal itu pula BPJS Kesehatan sudah menerima pendaftaran kepesertaan baru," ujar Agung Laksono.

sumber : Website Resmi Presiden Republik Indonesia

Langganan Artikel Via G+