Diberdayakan oleh Blogger.

Hasil dan Jadwal Babak 16 Besar Piala Dunia 2014 Brasil

16 Besar Piala Dunia | Info Berita 2014 ~ Dini hari tadi, Jumat (27/6/14) babak penyisihan grup Piala Dunia telah usai. 16 tim pulang kampung dan 16 tim lainnya melanjutkan ke babak 16 besar untuk memperebutkan tiket final Piala Dunia 2014.

Jerman, AS, Belgia, dan Aljazair merupakan empat tim terakhir yang meraih tiket babak 16 besar setelah bertanding cukup seru dini hari tadi.

Pada babak penyisihan grup kemarin, banyak kejutan tercipta. Beberapa tim unggulan secara mengejutkan terpaksa angkat koper lebih dini. Juara Eropa sekaligus juara bertahan Piala Dunia, Spanyol, misalnya. Terpaksa harus pulang kampung setelah dilibas Belanda dan Chili yang sama-sama tergabung di Grup B.

Selanjutnya, pada grup D Piala Dunia yang dihuni 3 tim yang pernah menjuarai kompetisi terpanas di jagad dunia persepakbolaan ini. Italia, Uruguay dan Inggris harus takluk pada tim yang bukan unggulan, yakni Kosta Rika. Uruguay masih beruntung, karena bisa mendampingi Kosta Rika melaju ke babak 16 besar. Sedangkan Italia dan Inggris harus pulang kampung.

Secara berurutan, berikut tim-tim yang lolos ke babak gugur dari masing-masing grup Piala Dunia 2014.

Hasil dan Jadwal Babak 16 Besar Piala Dunia 2014 Brasil


GrupTim yang Lolos
ABrasil, Meksiko
BBelanda, Chili
CKolombia, Yunani
DKosta Rika, Uruguay
EPrancis, Swiss
FArgentina, Nigeria
GJerman, AS
HBelgia, Aljazair
Dan, berikut Jadwal lengkap dan hasil pertandingan babak 16 besar yang akan diperbarui secara berkala.
TanggalJamTim 1Tim 2Tempat
28 Juni 201423.00 WIBBrasil1(3)-1(2)ChiliBelo Horizonte
29 Juni 201403.00 WIBKolombia2-0UruguayRio de Janeiro
29 Juni 201423.00 WIBBelanda2-1MeksikoFortaleza
30 Juni 201403.00 WIBKosta Rika1(5)-1(3)YunaniRecife
30 Juni 201423.00 WIBPrancis2-0NigeriaBrasilia
01 Juli 201403.00 WIBJerman2-1AljazairPorto Alegre
01 Juli 201423.00 WIBArgentina1-0SwissSao Paulo
02 Juli 201403.00 WIBBelgia2-1Amerika SerikatSalvador
Itulah tadi info singkat tentang Jadwal Babak 16 Besar Piala Dunia 2014 yang bisa admin bagikan. Semoga bermanfaat dan terimakasih atas kunjungannya di Blog Info Berita 2014.

Langganan Artikel Via G+